Pelatihan Pembelajaran Daring (LMS) Bagi Dosen Menghadapi Era New Normal

Pembelajaran daring bagi dosen di Masa Pandemi Covid 19 sangat memungkinkan untuk dilaksanakan, selama 2 Semester perukulaiahn secara daring dilakukan oleh dosen guna memutus mata rantai penyebarana Covid 19, selain itu mengikuti arahan Rektor bahwa Dosen wajib melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi melalui Work From Home, olehnya dosen dituntut untuk memberikan pembelajaran secara daring (dalam jaringan) yang mengisi muatan-muatan pembelajaran secara aplikatif dan bervariasi yakni dengan menggunakan beberapa pembelajaran dari yang ditawarkan baik yang berbayar maupun tidak berbayar.

Unit Penjaminan Mutu (UPM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako diberikan tugas untuk meningkatkan kompetensi dosen dalam pembelajaran daring, salah satunya dilaksanakan pelatihan untuk meningkatkan pemahaman dan penggunaan aplikasi pembelajaran daring. Pelatihan tersebut dilaksanakan pada Hari Sabtu, 19 September 2020 di Ruangan Laboratorium Komputer Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako. Kegiatan pelatihan ini diikuti oleh dosen dengan jurusan Manajemen, Jurusan KAuntansi, dan Jurusan Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan (IESP), jumlah peserta sebanyak 40 orang. kegiatan ini di buka langsung oleh Ketua Unit Penjaminan Mutu yaitu Bapak Dr. Maskuri Sutomo, S.E., M.Si. dalam kesempatannya beliau menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakannya pelatihan ini adalah untuk menambah wawasan dosen dalam pembelajaran daring secara interaktif, salah satunya memberikan tugas kepada mahasiswa, mengumpulkan tugas secara online, melakukan pembelajaran lewat vidio, dan sebagainya.

Adapun harapan kedepannya dalam pelaksanaan tersebut dapat dilakukan lagi untuk dosen-dosen lainnya, terutama dosen junior dapat bekerjasama dengan dosen senior untuk melaksanakan pembelajaran secara aktif dan interaktif.

Rapat Koordinasi Pimpinan FEB Untad Bulan September 2020

Pengarahan dalam Rapat Koordinasi Pimpinan Oleh Dekan FEB DR. Muhtar Lutfi, SE.,M.SE

Pelaksanan rapat koordinasi pimpinan FEB Bulan September dilaksanakan pada Tanggal 2 September Tahun 2020. Rapat koordinasi diikuti oleh seluruh unsur pimpinan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako. Beberapa keputusan dan rekomendasi perbaikan yang dihasilkan dalam rapat koordinasi Pimpinan Bulan September berkaitan dengan ;

  1. Perkuliahan dimulai tanggal 14 September 2020 (mahasiswa lama) yang sebelumnya direncanakan tanggal 7 September 2020. Perkuliahan awal maba akan dilaksanan pada tanggal 28 September 2020.
  2. Pelaksanaan perkuliahan masih dilaksanakan secara daring dengan penggunaan Platform yang diserahkan oleh masing-masing Dosen, dengan pertimbangan kemudahan dan efisiensi biaya bagi dosen dan mahasiswa.
  3. Absensi perkulihan daring akan dilakukan melalui google form dan excel yang akan di bagi pada masing-masing dosen pengampu mata kuliah
  4. Menindak lanjuti Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudyaan No 03 Tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Merdeka Belajar Kampus Merdeka, Dekan menyampaikan untuk semua Program Studi dapat menyelesaikan Kurikulum baru sesuai yang dengan yang diisyaratkan dalam Kurikulum BM-KM.
  5. PanduanĀ  buku akademik untuk pasca, S2 manajemen, S2 akuntansi akan dimasukkan ke panduan akademik fakultas. Mono disiplin sudah keluar dari panduan akademik pascasarjana
  6. Pelaksanaan monev program studi dalam proses dan dilaksanakan hinggan akhir September
  7. Pembaharuan Sister harus selalu di update oleh dosen dalam Tridarma Perguruan Tinggi
  8. Dalam penyusunan jadwal perkuliahan berkaitan dengan matakkuliah lintas jurusan, perlu dilakukan koordinasi ke masing-masing jurusan berdasarkan kompetensi dosen pengampu

Pelaksanan Anti Plagiat di FEB Untad

Terkait dengan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Peanggulangan Plagiat di Perguruan Tinggi, mengamanatkan bahwa pencegahan terhadap plagiasi akademik merupakan tanggung jawab mahasiswa, dosen, peneliti dan tenaga kependidikan yang berkarya di bidang akademik dalam menghasilkan karya ilmiah.

Guna mewujudkan penghargaan dan penghormatan terhadap hasil karya ilmiah orang lain dipandang perlu pengaturan mengenai pencegahan dan penanggulangan plagiat bagi mahasiswa pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako.

Melalui Surat Keputusan Dekan NOMOR : 1949/UN28.1.12/TU/2020 Tentang Pencegahan Dan Penanggulangan Plagiat Bagi Mahasiswa Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Tadulako. Fakultas Ekonomi dan Bisnis menetapkan pencegahan dan penanggulangan plagiat Bagi Mahasiswa pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako pada hasil karya ilmiah mahasiwa.

Mekanisme anti plagiat karya ilmiah mahsiwa di atur dalam SOP Anti plagiat yang telah di susun bersama oleh UPM, Jurusan dan prodi sebagai panduan pencegaha plagiat karya ilmiah.